Rabu, 08 Desember 2010

PENGARUH GLOBALISASI DIKALANGAN PELAJAR

Berbicara mengenai pelajar pada hakekatnya cakupannya sangatlah luas, apalagi jika ditambah dengan kata ideal, karena pengertian ideal itu sendiri sangat relatif. Baca artikel dengan klik selanjutnya..........
Ketika kita menggambarkan pelajar ideal untuk saat ini menurut pandangan saya sebagai bagian dari pendidik tidak lain adalah keberhasilan peserta didik dalam mencapai tujuan utama, yaitu memperoleh ilmu pengetahuan sebagai bekal hidupnya kelak serta bagaimana dia mampu memposisikan dirinya sesuai dengan tempat dan kedudukannya masing-masing dalam berbagai dimensi kehidupan. Sehingga keberadaanya mempunyai kontribusi yang diharapkan di lingkungan sekitarnya.
Ketika kita sudah mengetahui dimana posisi kita masing-masing maka sangatlah mudah untuk kita membagi waktu, utamanya menyangkut kebutuhan kita sebagai pelajar. Meskipun dengan berbagai atribut yang kita miliki sebagai pelajar kita harus tetap ingat tujuan awal kita apa? Sehingga nantinya perbuatan dan tindakan yang kita lakukan akan membuat kebahagiaan untuk semua pihak. Karena yang tahu kebutuhan pelajar dalam meraih kesuksesannya adalah pelajar itu sendiri, jangan sampai hanya karena satu kepentingan harus mengalahkan kepentingan pokok dia sebagai pelajar.
Sesungguhnya globalisasi sangatlah mempunyai pengaruh besar terhadap perkembangan dunia pendidikan utamanya dikalangan pelajar. Pada dasarnya dengan kemajuan teknologi saat ini adalah merupakan salah satu wujud perkembangan yang nyata dalam era global. Perkembangan teknologi yang harusnya bisa dimanfaatkan betul-betul dalam rangka penambahan wawasan dan kemampuan kita dalam penggunaan IT dalam kehidupan sehari-hari, justru disalah gunakan bagi sebagian pelajar kita. Seperti yang kita lihat dari kejadian-kejadian yang akhir-akhir ini menjadi sorotan dari berbagai pihak yang menyangkut kaum pelajar.
Sebetulnya apa sih..?? yang dimaksud globalisasi itu sendiri? Sebagian dari kita mungkin belum memahami betul makna global tersebut. Globalisasi (era global) bersifat multidimensional, globalisasi sering digambarkan sebagai fenomena ekonomi. Globalisasi sendiri dihasilkan oleh empat faktor yaitu : ekonomi, politik, sosial dan budaya. Nah kemajuan dalam bidang informasi dan telekomunikasi semakin mempercepat laju globalisasi. Kemajuan bidang inilah yang meningkatkan kecepatan dan lingkup interaksi orang didunia. Sehingga globalisasi menghasilkan resiko-resiko baru yang belum pernah ada sebelumnya.
Dari paparan diatas sebenarnya tidak ada yang berbahaya bagi semua pihak utamanya bagi pelajar, namun bahaya itu bisa saja terjadi ketika pelajar itu sendiri tidak dapat menghindar dari arus kompleksitas perubahan (inovasi) sebagai akibat canggihnya teknologi informasi, telekomunikasi dan transportasi.
Sebagai manusia yang pada kodratnya adalah mahluk ciptaan Allah SWT., khususnya anak-anakku ( peserta didik ) tidak terlalu sulit untuk kita, mengantisipasi berbagai pengaruh di era global ini yaitu dengan :
1. Berpegang teguh pada Qur'an dan Hadits
2. Selalu yakin akan kebesaran Allah S.W.T
3. Tetapkan hati dengan Iman dan Islam
4. Istiqomah dan Qona'ah
5. Ojo gampang gumunan, ojo gampang kepencut
6. Selalu mengharap ridlo Allah S.W.T.


SUMBER;  Elok Jamilah, S.H

Tidak ada komentar:

Posting Komentar